Group Band MARVIN "*PRIME MAIN BAND"

Setelah melanglangbuana ke beberapa penjuru bumi, Vokalis Inti Legenda NEWKEY Band ingin berbagi pengalaman sebagai berikut untuk sejawat yang masih menekuni dunia SENI.

STACATO adalah suara dalam bernyanyi yang terpatah-patah.
TEKNIK VOKAL adalah : Cara memproduksi suara yang baik dan benar, sehingga suara yang keluar terdengar jelas, indah, merdu, dan nyaring.

UNSUR-UNSUR TEKNIK VOKAL :
Sedikit ulasan CENGKOK melantunkan Bhineka Tunggal Ika "Modern Underground {MU}"
Artikulasi, adalah cara pengucapan kata demi kata yang baik dan jelas.
Pernafasan, adalah usaha untuk menghirup udara sebanyak-banyaknya, kemudian disimpan, dan dikeluarkan sedikit demi sedikit sesuai dengan keperluan.
Pernafasan di bagi tiga jenis, yaitu :
Pernafasan Dada : cocok untuk nada-nada rendah, penyanyi mudah lelah.
Pernafasan Perut : udara cepat habis, kurang cocok digunakan dalam menyanyi, karena akan cepat lelah.
Pernafasan Diafragma : adalah pernafasan yang paling cocok digunakan untuk menyanyi, karena udara yang digunakan akan mudah diatur pemakaiannya, mempunyai power dan stabilitas vocal yang baik.

Phrasering, adalah aturan pemenggalan kalimat yang baik dan benar sehingga mudah dimengerti dan sesuai dengan kaidah-kaidah yang berlaku.
Sikap Badan, adalah posisi badan ketika seseorang sedang nyanyi, bisa sambil duduk, atau berdiri, yang penting saluran pernafasan jangan sampai terganggu.
Resonansi, adalah usaha untuk memperindah suara dengan mengfungsikan rongga-rongga udara yang turut bervibrasi/bergetar disekitar mulut dan tenggorokan.
Vibrato, adalah usaha untuk memperindah sebuah lagu dengan cara memberi gelombang/suara yang bergetar teratur, biasanya di terapkan di setiap akhir sebuah kalimat lagu.
Improvisasi, adalah usaha memperindah lagu dengan merubah/menambah sebagian melodi lagu dengan professional, tanpa merubah melodi pokoknya.
Intonasi, adalah tinggi rendahnya suatu nada yang harus dijangkau dengan tepat.
Syarat-syarat terbentuknya Intonasi yang baik :
a. Pendengaran yang baik
b. Kontrol pernafasan
c. Rasa musical.
Nada, adalah bunyi yang memiliki getaran teratur tiap detiknya.
Sifat nada ada 4 yaitu :
a. PITCH yaitu ketepatan jangkauan nada.
b. DURASI yaitu lamanya sebuah nada harus dibunyikan
c. INTENSITAS NADA yaitu keras, lembutnya nada yang harus dibunyikan.
d. TIMBRE yaitu warna suara yang berbeda tiap-tiap orang.

AMBITUS SUARA adalah luas wilayah nada yang mampu dijangkau oleh seseorang. Seorang penyanyi professional harus mampu menjangkau nada-nada dari yang paling rendah sampai yang paling tinggi sesuai dengan kemampuannya.
CRESCENDO adalah suara pelan berangsur-angsur keras.
DESCRESCENDO adalah suara keras berangsur-angsur pelan.

Tipe / Jenis Band

1. PRIME MAIN BAND
Band - band BINTANG Utama yang SANTUN dan SOPAN berATITUTE serta berETIKA UTUH.

2. Band OPENING
Atau band pembuka. Tindakan pembuka, juga dikenal sebagai tindakan pemanasan, tindakan pendukung, tindakan pendukung atau pembuka, adalah tindakan hiburan, yang tampil di konser sebelum tindakan unggulan, atau "headliner"

3. Band COVER
Atau band penutup adalah band yang memainkan lagu-lagu yang direkam oleh orang lain, terkadang meniru lagu aslinya seakurat mungkin, dan terkadang menafsirkan ulang atau mengubah lagu aslinya . Lagu-lagu yang dibuat ulang ini dikenal sebagai lagu cover.

4. Band TRIBUTE
Pertunjukan tribute, band tribute, grup tribute, atau artis tribute adalah grup musik, penyanyi, atau musisi yang secara khusus memainkan musik dari pertunjukan musik terkenal.

5. Band PEMULA
Band yang belum terlalu matang secara skill, band jenis ini jumlahnya banyak, kebanyakan yang usianya masih remaja sampai menjelang dewasa. Band jenis ini belum bisa dikategorikan musisi ideal karena masih dalam proses pembelajaran.

6. Band HOBBY
ISENG, Band yang hanya sekedar mencari kesenangan dan mengisi waktu luang, band jenis ini jumlahnya lumayan. Tipikal band ini bisa berisikan personil atau pemain musik yang belum berpengalaman maupun yang sudah berpengalaman.

7. Band KOMUNITAS
Band yang terbentuk karena visi dan misi tertentu, misalnya komunitas band rock artinya perkumpulan musisi-musisi yang suka dengan musik rock lalu membuat komunitas yang intens. Atau contoh lain band untuk amal, artinya band yang didirikan adalah dalam rangka mencari dukungan dana untuk kegiatan amaliah sosial. Contoh lain band untuk kelestarian alam, artinya band dibentuk untuk mempromosikan slogan cinta kepada alam sekitar, dan lain-lain. 

8. Band REKAMAN
Band yang orientasinya untuk menghasilkan karya lalu direkam, band jenis ini jumlahnya banyak juga karena dari mulai band pemula sampai yang pro ada di minat ini. Konon band jenis inilah yang paling giat dijalani oleh para musisi karena faktor sensasi popularitas dan selebritas.  

9. Band FESTIVAL
Band yang orientasinya lebih ke ajang perlombaan dan mengejar prestasi panggung, band jenis ini secara skill tergolong matang (*walaupun tidak semua) dan punya pengalaman stage yang banyak, band festival ini umumnya berkarakter segmented artinya mereka mengikuti festival yang sesuai dengan genre mereka. Misalnya festival jazz maka yang mengikuti ajang ini tentunya band-band yang bergenre jazz. Walaupun memang di sebagian tempat ada juga ajang yang bersifat multi genre (banyak aliran).  

10. Band CAFE 
Home Band. Band yang sangat matang secara skill karena dituntut untuk mampu membawakan musik jenis apa saja (all genre/all around) bahkan harus bisa mengiringi request dari penonton. Ini termasuk jenis band yang matang secara skill dan feel.

11. Band SESSION
Band yang isinya adalah para session player. Ini bisa disebut sebagai band yang paling matang dan profesional secara skill karena session player biasa mengiringi banyak musik, banyak penyanyi baik di stage maupun didalam proses rekaman (audio / music production). Punya kemampuan bermain live hingga berkarya dalam studio rekaman. Umumnya jasanya sering disewa oleh para penyanyi profesional, musisi profesional, dan lain-lain.

12. Band FUNNY
Band KIDUNG, Band yang MENGGODA, Band Pengiring, Band PELAWAK, Band Lucu, Band Melucu, Band Melawak, supaya Produk Unggulan LAKU habis sejagad, Band PESONA, Band GEMILANG, Bank CEMERLANG, Band TERKENAL, NAKAL yang BAIK HATI dan Band TIDAK JELAS atau Band DAGELAN serta Band MOKONG.


PROFESSIONALS ENGINEERING NOT AMATEURS "KEMENYEK" [PENAK] :